Negeri Astinapura : Umbul-umbul Istana Astinapura

 


Terdengar Langkah tergopoh-gopoh. Menuju balairung Istana Astinapura. Para Dubalang Kerajaan menghadap sang Raja Astinapura. 


“Tuanku, Raja Astinapura yang agung. Umbul-umbul Istana Astinapura sudah dibentangkan. Para canang telah mengabarkan kepada Seluruh khayalak negeri Astinapura. Demikian kabar dari hamba, tuanku”, sembah dari sang dubalang Istana. Tangannya mengatup didepan dada. Tanda menghaturkan sembah. 

“Biarlah, para dubalang Istana. Umbul-umbul Istana Astinapura tetaplah berkibar di alun-alun Istana. Sembari menunggu penobatan Raja Astinapura oleh yang Agung Maharaja Alengka”, titah sang Raja Astinapura. 


Sembari menunjukkan kemegahan negeri Astinapura”, lanjut titah sang Raja Astinapura. 


“Baiklah, tuanku sang Raja yang agung. Hamba segera pamit”, kata sang dubalang Istana. Sembari meninggalkan balairung istana Astinapura. 

Memoar
Memoar Catatan yang disampaikan adalah cerita yang bisa dibaca..